Main Air di Ancol Beach Pool


Yeay kami ke Ancol lagi.... sebetulnya sekalian karena kiddos, rene dan oma jemput saya yang baru pulang meeting sambil belanja di Yogyakarta. Kami sampai di Ancol jam 8.30 pagi hari Sabtu, udara mendung pagi itu seolah mendukung kami untuk bermain di pantai. Kami langsung menuju Ancol Beach Pool, dan bisa ditebak begitu turun, kiddos langsung membawa alat mainan pantainya dan mulai main pasir dan ombak.

yuk main di pantai

Baca Selanjutnya...

Puas Main Lego di Playtime Bintaro


Sebelum keberangkatan kami bersama untuk liburan akhir tahun, ceritanya kami ingin mengadakan meeting untuk finalisasi persiapan liburan. Jadi saya ajak keluarga @diniros untuk bertemu di Lotte Mart Bintaro. Saya pikir kiddos bisa bermain dengan Emir di Playtime Bintaro, sementara kami bisa ngobrol berempat.

Saya diperkenalkan dengan Playtime Bintaro oleh @ronawillis (melalui foto di Path). Rona sering mampir ke tempat ini menunggu suaminya lembur pada saat weekend. Namun saya belum pernah mencoba bermain di Playtime Bintaro, karena sebetulnya saya memang prefer mengajak kiddos bermain di outdoor playground.

Ternyata, kiddos sangat menyukai Playtime Bintaro karena di dalamnya terdapat area bermain Lego dan mainan sejenisnya.


Baca Selanjutnya...

Enjoying Ancol: Dari Playground Hingga Ancol Beach City


Saya selalu senang berkunjung ke Ancol, suasana resort begitu terasa kental setiap kali memasuki gerbang utama. Sayangnya, saya sebisa mungkin menghindari tol Wiyoto Wiyono pada saat weekend, masa udah tiap hari pergi pulang kantor lewat tol Wiyoto Wiyono, weekend harus lewat jalur yang sama?:p Biasanya kami ke Ancol kalau kebetulan ada acara di daerah sekitarnya, termasuk jika kami harus menjemput atau mengantarkan keluarga ke bandara. 

Suatu pagi di hari Sabtu, kami mencari tempat untuk menunggu mobil yang berada di bengkel. Jadilah kami main di Ancol dengan tujuan menikmati area pantainya, kami tidak mau mengeluarkan biaya tambahan selain tiket masuk ke Ancol. Setelah membayar tiket, kami mengarah menuju Ancol Beach City, sebuah mall yang berada di Ancol. Namun, sebelum tiba di Ancol Beach City, tidak sengaja kami melihat playground di dekat area Beach Food Ancol. Kami mencari parkir dan berjalan menuju playground yang terletak di belakang AW restaurant.

baru tau kalau Ancol punya ini, keren!
Baca Selanjutnya...

Taman Burung di Rooftop PVJ

Walaupun tidak bisa dikategorikan "sering" kami sekeluarga sudah beberapa kali mengunjungi PVJ, lebih dari sepuluh kali pastinya. Saya juga pernah mendengar mengenai Lactasari Mini Farm di rooftop PVJ, namun saya pikir itu adalah event khusus, dan tidak permanen ada di sana. Ternyata saya salah besar, PVJ memiliki rooftop area yang sangat menyenangkan untuk kiddos.

Suatu hari Minggu sebelum kembali ke Jakarta, kami mampir dulu di PVJ untuk melihat hiasan Helloween. Sehari sebelumnya saya berdua Rene mengunjungi PVJ, dan menemukan sebuah burung hantu asli yang turut dipajang bersama hiasan Helloween. Ketika kami kembali ke PVJ bersama kiddos pada Minggu pagi, burung hantu tidak ada lagi di tempatnya yang kemarin. Kiddos pun kecewa karena tujuan kami ke PVJ siang itu adalah memang untuk melihat burung hantu.

Untuk mengobati rasa kecewa kiddos, saya browsing mengenai Lactasari Mini Farm PVJ, ternyata masih ada saat saya berkunjung ke sana. Jadilah kami naik ke rooftop PVJ, namun instead of masuk ke Lactasari Mini Farm, kami menemukan sebuah taman burung di dekat area ice skating ring. Dan jadi juga kiddos foto bareng owl siang itu.

Ngeri-ngeri sedap foto bareng Owl:D
Baca Selanjutnya...

Family Backpacking ke Johor Bahru dan Singapura

Sejak berita dibukanya Waterpark Legoland, saya yang awalnya enggak begitu tertarik mengunjungi Legoland, merubah itinerary yang sudah kami ceritakan disini menjadi Family Backpaking ke Johor Bahru dan Singapura. Atraksi permainan air memang selalu ingin saya coba mengingat kiddos sangat menyukai berenang, bermain di waterpark, snorkeling dan sejenisnya. 

Kurs Singapura yang terus naik dan pengalaman pergi ke Johor Bahru dalam rangka Mommies Day Out pada bulan September 2013, membuat saya yakin untuk mengunjungi Johor Bahru dengan keluarga.

Nah untuk Anda yang membutuhkan panduan untuk merencanakan liburan ke Singapura dan Johor Bahru, Anda sudah bisa membeli buku yang saya tulis bersama @olenp berikut ini ya. Harganya Rp 43.800 bisa dibeli di toko buku. Jika kesulitan mendapatkannya, beli via saya juga bisa :) Silahkan email ke tesyas.blog@gmail.com



Baca Selanjutnya...

Playparq @ Kemang

Yeay, setelah nyoba Playparq Bintaro, kami mampir juga ke cabangnya yang pertama di Kemang. Saat itu kami ajak jalan-jalan Arel sepupu kiddos yang lagi liburan ke Jakarta, sehari-hari Arel tinggal di Qatar. Karena kami membawa baby Arya yang masih 7 bulan, pilihan playground adalah yang nyaman dan ada arena tunggu ber-ac. Dan Playparq@Kemang memenuhi kriteria tersebut.

pagi yang mendung
area bermain yang rindang di Playparq@Kemang

Baca Selanjutnya...

Planning Liburan ke New Zealand

New Zealand, katanya negeri terindah di dunia. Baru katanya, karena kami belum sampai sana. Mimpi mengunjungi New Zealand sudah lama kami simpan, namun baru mulai "mendarat ke bumi" setelah kami roadtip di Tasmania, sebuah pulau di Australia yang dapat ditempuh dengan pesawat sekitar 1 jam dari Melbourne. 

Waktu itu kami konvoi, saya berdua dengan Rene, sementara @ZaratulKhairi roadtrip bersama Yulia dan kedua anaknya Dhaffin (5 th 9 bln) dan Nasya (1 th 9 bln). Sepanjang jalan, saya yakinkan Rene bahwa kami bisa membawa kiddos tahun depan untk roadtrip ke New Zealand, mengingat Dhaffin dan Nasya pun enjoy menikmati roadtrip, bahkan mereka sukses hiking ke Wineglassbay lookout.

Dhaffin kecapean setelah hiking di Wineglassbay, Tasmania

Baca Selanjutnya...

Main Air di Amsterdam Waterpark Tangerang


Berawal dari iseng melihat diskon di website livingsocial-id, saya menemukan tiket promo untuk masuk ke Amsterdam Waterpark Tangerang seharga Rp 20,000 per orang. Segala yang berbau Belanda selalu membuat saya kangen, maklum setelah tinggal di sana selama setahun ketika masa SMA dulu, saya belum pernah kembali. Karena itu, tiket masuk pun saya beli karena ingin foto di depan tulisan Amsterdam mengajak kiddos main air. 

Kami memilih hari minggu pagi dengan jalanan yang lengang untuk mengunjungi Amsterdam Waterpark. Saya yang buta daerah Tangerang, tidak pernah mengira bahwa lokasi Amsterdam Waterpark ini jauh sekali dari pintu keluar tol Cikokol Tangerang. Yup, pagi itu dari Cibubur kami masuk tol Jorr dan menyalakan aplikasi waze di smartphone. Waze pun memberitahu bahwa estimated time of arrival kami adalah 1,5 jam lagi. Apah?! 

Tapi kiddos sudah terlanjur semangat akan main air, kami tidak ingin mengecewakan mereka. Kami lanjutkan perjalanan, dan sekitar 1 jam 15 menit sejak kami masuk tol Jati Asih, kami baru tiba di lokasi Amsterdam Waterpark. Wahana main air ini berada di dalam perumahan Villa Tomang Baru Tangerang. Agak sulit jika mengandalkan transportasi umum untuk menuju Amsterdam Waterpark. Atau mungkin karena saya yang buta daerah sana ya?

I amsterdam dengan latar belakang pohon kelapa:D
*ketauan bukan di belanda deh
Baca Selanjutnya...

Family Hotel Untuk Transit di Jakarta


Jika anda sedang mencari alternatif family hotel untuk menginap ketika transit di Jakarta, saya akan share pengalaman Oom nya kiddos yang transit di Jakarta dan memilih hotel Ciputra. Secara lokasi hotel ini memang strategis: di tengah-tengah antara airport dan pusat kota Jakarta dan memiliki akses langsung ke Ciputra Mall. Setelah masuk hotel, tidak perlu pergi kemana-mana lagi untuk mencari makan (secara daerah sekitar hotel macet), cukup berjalan ke mall di sebelah hotel.

Kami mengajak kiddos berkunjung dan sekalian jalan-jalan ke Mall Ciputra untuk pertama kalinya. Dan pengalaman pertama itu sungguh berkesan karena saya pergi seorang diri ditemani kiddos dan Arel sepupunya. Dengan tiga kiddos around, saya sangat bahagia menemukan playground di dalam mall:p Playground terletak di basement dengan biaya Rp 25.000 per anak (per jam).

kiddos langsung asyik bermain

Baca Selanjutnya...

[Guestpost] Hotel Hilton : Untuk Liburan Dengan Anak di Bandung


Pertama kali menginap di Hotel Hilton Bandung adalah sekitar 3 tahun yang lalu, ketika saya ada meeting dua hari di sana. Pengalaman tersebut memberikan kesan mendalam untuk saya. Bahkan Hilton Bandung jauh lebih bagus daripada Hilton di Praha yang pernah saya bahas disini.

Saya belum pernah membawa kiddos untuk menginap di Hilton Bandung, yah namanya juga orang Bandung, saya prefer menginap di rumah orang tua:D
Jadi saya meminta sahabat saya Alisa untuk share pengalamannya menginap di Hilton, glad that she enjoyed her stay (and the breakfast) at Hilton Bandung.


A guest post by @alisahaqiqi

Sudah lama banget ga ke Bandung, dan mumpung ada moment ultah anak pertama saya, akhirnya diputuskan untuk short gateway ke Bandung. Setelah mencari info di tripadvisor dan travel advisor pribadi saya (baca mbak tesya:p) akhirnya saya memutuskan untuk menginap di Hotel Hilton Bandung pada bulan September 2013.

sudah tidak sabar main ke kamar
Baca Selanjutnya...

Fun di Bali: Pantai Sanur hingga Gusto Gelato

Walaupun banyak yang tidak menjadikan pantai Sanur sebagai pantai favorit di Bali, namun bagi keluarga kami bisa dikatakan bahwa pantai Sanur merupakan pantai yang wajib dikunjungi. Apalagi jika kami mengajak papap iyang yang sangat menyukai makan pagi Makbeng di pantai Sanur.

Jadilah kami menyusun itinerary setengah hari di Bali yang bisa membuat happy semua orang: berenang di pantai Sanur, makan Makbeng, kembali ke hotel dengan singgah sekejap di Gusto Gelato, tempat eskrim favorit saya di Umalas-Seminyak.

Pantai Sanur di pagi hari

Baca Selanjutnya...

Ecopark Pasar Apung "Ah Poong" Sentul



Kalau kami ajak kiddos ke Sentul, pasti mereka minta untuk naik perahu di Pasar Apung Ah Poong Sentul dan juga main di playground Ecopark. Bahkan walaupun tujuan kami ingin makan di Taman Budaya Sentul, misalnya, kami tetap harus mampir sebentar ke Ah Poong. Karena tidak ada biaya masuk yang harus kami bayar, kami tidak pernah keberatan mampir di Ecopark, yang terletak bersebelahan dengan Pasar Apung Sentul. Baca juga artikel lainnya dari blog Traveloka mengenai Ah Poong https://blog.traveloka.com/bogor/ah-poong-wisata-kuliner-pilihan-nusantara

Agar tidak jauh berjalan, kami selalu parkir dekat gerbang Ecopark, yang terletak hampir berseberangan dengan Masjid Andalusia Sentul. Ecopark memiliki playground yang cukup luas dan rindang, membuat kami betah berlama-lama di sana. Yuk kita lihat apa saja mainan favorit kiddos di Ecopark Sentul.

sign yang menyambut pengunjung di Ecopark
Baca Selanjutnya...

Puas Berenang di Potato Head Bali

Pada saat menyusun itinerary liburan ke Bali bulan Juli 2013 yang lalu, kami selalu memasukan jadwal main air di pantai (pagi hari), karena kami memang menginap di Hotel Kuta Central Park yang jauh dari pantai. Pada hari kedua kami di Bali, kami berencana main di pantai Petitenget Seminyak, namun karena kiddos minta renang di hotel terlebih dulu, jadilah kami baru berangkat jam 10 pagi dari hotel setelah sarapan.

Di jalan, kami memutuskan untuk belok ke Potato Head sebelum tiba di pantai Petitenget. Saat itu saya mencari tempat yang enak untuk menunggu kiddos main air, dan yang terpikir adalah Potato Head. Kami belum pernah ke sana sebelumnya, karena kami ragu apakah Potato Head adalah tempat yang kids friendly? Keraguan kami bertambah ketika kami melihat pintu masuk nan unit milik Potato Head, tapi ya sudahlah kami masuk saja.

pintu masuk ke Potato Head

Baca Selanjutnya...

Berapa Biaya Liburan Dengan Anak ke Singapura?


Liburan ke Singapura mahal? Dengan kurs Singapura berbanding Rupiah seperti sekarang, memang liburan ke Singapura menjadi mahal ya. Tapi kalau ada tiket promo ke Singapura, jangan gentar untuk berburu. 

Kami akan share tips liburan murah ke Singapura melalui tulisan ini, sekalian dalam rangka planning liburan kami dengan Kiddos ke Singapura bulan April 2014 nanti.




Alhamdulillah tesyasblog's trip to Singapore sukses... (April 2014)
Baca Selanjutnya...

Lembang with Kids: Pasar Apung & Kampung Gajah Playground

Ini kali pertama kami mengajak kiddos ke Lembang.. Hmmm..sesuatu banget ya setelah sekian lama, padahal cuma sekitar 1 jam aja dari Bandung. Hal yang membuat kami sangat ingin ke Lembang adalah karena postingan di blog-blog mengenai Pasar Apung Lembang, Pasar Terapung Lembang ataupun Lembang Floating Market. Keluarga @rona_willis menemani weekend getaway kami, sayangnya keluarga @alisa_haqiqi terpaksa batal ikut trip Lembang kali ini.

Sabtu pagi kami berangkat setelah solat subuh dari Cibubur, dan tiba di Lembang sekitar pukul 7.30. Setelah makan pagi, kami mampir ke Lembang Floating Market, namun gerbangnya belum dibuka (ya iyalah baru jam 8 pagi:p). Akhirnya kami mampir ke hotel Grand Lembang, dan lumayan bisa menikmati playground di area pool nya. 

area playground di Hotel Grand Lembang 
Baca Selanjutnya...

Tangkap Ikan di Telaga Arwana Cibubur

Ini kali pertama kami mengajak kiddos ke Telaga Arwana Cibubur, hmm.. gitu deh kalau tempat deket rumah malah ga pernah dikunjungi:D Dari rumah, kami melewati Jalan Transyogi Cibubur mengarah ke tol jagorawi, putar balik di depan RS Melia Cibubur, dan belok kiri patah setelah SPBU (yang lengkap dengan KFC dan Domino Pizza itu). Dari belokan kami menyusuri jalan sempit hanya pas dua mobil, kurang lebih 1 km. Dan sampailah kami di Telaga Arwana Cibubur.


arena permainan yang ada di Telaga Arwana Cibubur

Tujuan awal, kami ingin mengajak Opa mancing di sini. Tapi tentunya saya pun sudah membawa perlengkapan berenang kiddos. Pagi itu karena masih dalam rangka libur lebaran, sayangnya area mancing tidak beroperasi. Hmmm, mungkin ikannya masih pada mudik ya? Jadilah kiddos berenang dengan biaya Rp 30.000 per orang.
Baca Selanjutnya...

Minggu Pagi di Taman Budaya Sentul

Awalnya kami tidak pernah berkunjung ke Taman Budaya Sentul sampai kami mendengar bahwa Kopitiam Oey dibuka di sana. Tujuan awal kami memang untuk menikmati kopi dan kroket favorit saya di Kopitiam Oey. Namun setelah sekali berkunjung ke sana untuk menikmati sarapan di Minggu Pagi, Taman Budaya Sentul menjadi tempat playground dan meeting point kami dengan keluarga @rona_willis dan @alisahaqiqi. 

Lokasi Taman Budaya Sentul terletak berseberangan dengan Alam Fantasia. Dari exit tol Sentul City, Taman Budaya Sentul dapat ditempuh dalam waktu 10-15 menit menggunakan mobil. Area parkir sangat rindang dan sejuk, kami langsung disambut sebuah kolam dengan air mancur di depan lobby Taman Budaya Sentul.

selamat datang di Taman Budaya Sentul
Baca Selanjutnya...

Robot Zoo di Jungleland Sentul

Saya penasaran dengan pameran Robot Zoo di Jungleland Sentul, katanya pameran ini bekerja sama dengan Science Center Singapore. Pada kunjungan pertama kali ke Jungleland Sentul, Kiddos yang memang sangat menyukai robot, langsung minta mengunjungi Robot Zoo setelah bermain wahana Muter-muter. Robot Zoo International Exhibition di Jungeland Sentul terdapat di dalam Fun Science Adventure yang berlokasi di Zona Carnivalia. 

pintu masuk menuju Fun Science Adventure

Kami masuk sekitar pukul 10 pagi dan baru berhasil keluar satu jam setelahnya. Lumayan juga sih kami bisa berteduh dari panasnya Jungeland Sentul pagi itu. Fun Science Adventure ini mengingatkan kami pada kunjungan ke Taman Pintar Yogyakarta. Tapi tentunya ini versi kecilnya ya. Nah ada apa saja di Fun Science Adventure Jungleland Sentul ini? 

Baca Selanjutnya...

Jungleland Sentul

Di saat sekolah kiddos dan kantor saya sudah libur, tapi belum bisa mudik karena bapap masih kerja, saya pun tertarik mengajak kiddos mengunjungi Jungleland yang terletak di Sentul. Yup setelah Alam Fantasia, Ah Poong dan Taman Budaya Sentul, hadir lagi satu alasan lainnya untuk menjadikan Sentul our base camp!

Sebetulnya saya penasaran sudah sejak lama ingin tau seperti apa Jungleland Sentul ini dan apa hubungannya dengan The Jungle. Rasa penasaran saya ini bermula dari iklan Jungleland yang saya lihat setiap hari dalam perjalanan pulang dari kantor. Iklan yg sangat besar terpampang di tol Jagorawi arah Cibubur memperlihatkan wahana di Jungleland Sentul dan Robot Zoo. Barulah akhir minggu lalu saya mengerti bahwa Jungeland baru dibuka tgl 3 Agustus 2013 pada bulan puasa, dan terletak di kawasan Sentul. 

Tidak sengaja saya melihat iklan mengenai Sentul City di TV, dan Direktur Marketing Jungleland ikut berpromosi. Berulang kali ia mengatakan bahwa wahana di Jungeland Sentul adalah kelas dunia. Ahh, saya jadi penasaran, seperti apa sih wahana kelas dunia itu?

Jungleland buka pukul 10 pagi
Baca Selanjutnya...

A Weekend Getaway: Liburan ke Batu Secret Zoo

Mengajak kiddos untuk mengunjungi Batu Secret Zoo sudah menjadi impian saya sejak lama. Namun harga ticket pesawat Jakarta-Malang pp yang tidak murah selalu menjadi hambatan. Ticket promo ke Malang pun terhitung jarang karena penerbangan yang masih terbatas.

Selain masalah ticket pesawat, keterbatasan cuti membuat planning Liburan ke batu Secret Zoo tertunda. Akhirnya kami hanya bisa weekend getaway ke Malang. Ternyata, dengan satu tujuan mengunjungi Batu Secret Zoo, weekend getaway ke Malang sangat bisa dilakukan. Simak beberapa tips Liburan ke Batu Secret Zoo berikut ya.


Mencari Ticket Pesawat ke Surabaya atau Malang?

Pada bulan November 2012, saat AirAsia membuka rute pertama mereka Jakarta-Surabaya, saya membeli ticket promo one way untuk 4 orang seharga Rp 700 ribu nett untuk keberangkatan bulan Juni 2013. Saya sudah bertekad akan mengumpulkan point GFF untuk ticket pulang Malang-Jakarta. Dan Alhamdulillah sesuai rencana, kami hanya membayar airport tax Rp 16 ribu per-orang ketika redeem point GFF, 4 ticket Garuda Malang-Jakarta pun sudah di tangan:) 

By the way, untuk mempercepat pengumpulan point GFF kami menggunakan transfer point kartu kredit ke Garuda Mileage. Segala usaha dilakukan deh, demi terbang gratis:D

Saat ini sudah ada Citilink dari Jakarta ke Malang, menambah alternatif penerbangan selain Garuda dan Sriwijaya. Namun pilihan terbang ke Surabaya memang lebih banyak dan lebih mungkin mendapatkan ticket promo.


Transfer dari Juanda Airport ke Malang

Saya minta rekomendasi dari @alisahqiqi yang asli Malang, mengenai rental mobil dari Airport Juanda dan dikembalikan di Airport Malang. Bahkan ketika saya minta informasi mengenai hal ini dari @alisahaqiqi, saya tidak yakin layanan yang kami minta tersedia. Tapi memang betul bahwa kita selalu harus ask the local people. @alisahaqiqi solve my problem, ia memberikan sebuah no hp yang ketika saya hubungi, bersedia meminjamkan mobil lepas kunci, dengan jaminan ibu Jusuf yang merupakan Ibu dari @alisahaqiqi. Wow, I could never thank @alisahaqiqi enough.

Biaya penjemputan dari Juanda airport ke Malang Rp 225 ribu, dan biaya sewa mobil satu hari Rp 250 ribu. Kami berangkat dari Juanda airport jam 9.30 dan pak supir yang ikut bersama kami kembali ke Malang membawa kami melalui jalan alternatif, karena kondisi lalu lintas Surabaya-Malang yang selalu padat terutama pada saat weekend. Pak supir kemudian turun di Malang, dan kami melanjutkan perjalanan ke Batu. Sekitar jam 1 siang, kami tiba di Batu Secret Zoo. Anda bisa menghubungi Pak Imron 081703309013 jika membutuhkan rental mobil di Malang. Buat saya, layanan Pak Imron was excellent.

kiddos sudah harus membeli ticket dengan harga full
Baca Selanjutnya...

Liburan ke Langkawi

Liburan ke Langkawi ini sebetulnya merupakan extended plan dari hasil berburu ticket murah Jakarta - Kuala Lumpur pada bulan Mei 2012, untuk keberangkatan setahun setelahnya. Sebetulnya, waktu saya membeli ticket, Rene mempelihatkan kalau ia kurang setuju. Namun karena tanggal tsb adalah long weekend dan harga ticket kami ber-4 pp Rp 1,3 juta nett, tombol submit payment saya klik:p 

Agak bingung memang, mau ngapain ya di KL sama kiddos? Saya pun sepakat ketika Rene ber-ide liburan ke Langkawi, yang artinya saya harus kembali berburu ticket murah. Alhamdulillah ketika Air Asia kembali big sale bulan Sept 2012, saya mendapatkan ticket promo KL-Langkawi pp dengan harga MYR 330 sudah nett (termasuk pick a seat). Jadi in total ticket kami ber 4 Jkt-Langkawi via KL sekitar Rp 2,3 juta pp.

Kami berangkat Rabu malam dari Jakarta, menginap semalam di Tune Hotel LCCT, dan lanjut ke Langkawi hari Kamis pagi pesawat jam 07.30 dari KL. Membangunkan kiddos di pagi hari setelah baru lelap tidur jam 1 pagi menjadi derita tersendiri. Aaah, menyesal membeli ticket overnight seperti ini. Untungnya aura liburan membuat kiddos enjoy walaupun harus melalui transit yang melelahkan.

Setibanya di Langkawi Airport, Kiddos langsung berlarian dari counter sewa mobil ke aquarium yang dipersembahkan oleh Underwater World Langkawi. Mereka tidak pernah mengenal kata cape ya?

asyik melihat aquarium cantik
Baca Selanjutnya...

Liburan ke Belitung

Rasanya happy banget waktu kami berhasil hunting ticket promo Batavia di bulan Januari 2013 yang lalu untuk tujuan Jakarta-Tanjung Pandan PP. Kami membeli ticket untuk liburan Iedul Adha 2013, jadi udah kebayang aja pergi hari Sabtu dan pulang hari Selasa, hanya cukup cuti satu hari. Huhuy:) 

Tapi ...sebulan setelah membeli ticket, kabar buruk pun datang, Batavia dinyatakan pailit! 

Kami terus pantau beberapa airlines yang mengambil rute Batavia dan menawarkan transfer bagi para pemegang ticket Batavia. Sampai akhirnya kami membaca tweet Citilink bahwa Citilink memiliki rute baru Jakarta-Tanjung Pandan. Kami pantau tweet Citilink dan menunggu kapan ada pengumuman untuk transfer ticket Batavia kami. Sayangnya, tweet tersebut tidak kunjung datang.

Suatu pagi di kantor, saya membuka website citilink atas dasar iseng, dan membaca berita baik itu ada di bagian "Press Release". Ya, pemegang ticket Batavia bisa melakukan transfer ticket ke Citilink, namun hanya sampai dengan Mei 2013. Esok harinya saya mendatangi kantor Citilink di Gunung Sahari, dan voila, kami mendapatkan ticket di awal Mei pergi hari Sabtu dan pulang Senin pagi. Yang artinya, kami tidak perlu cuti, dan tanggal yang kami pilih bertepatan dengan jadwal libur kiddos.


tiba pagi di Tj.Pandan

Baca Selanjutnya...

Water Kingdom Taman Buah Mekarsari

Water Kingdom terletak bersebelahan dengan Taman Buah Mekarsari, Cileungsi. Walaupun lokasinya cukup dekat dengan rumah kami, tapi kami belum pernah mengunjungi Water Kingdom. Sampai pada suatu siang, saya menemukan booth pameran Water Kingdom di Mal Artha Gading. Mereka menjual ticket Rp 50.000 per orang, dan bisa digunakan untuk hari kerja, weekend dan pada saat high season. Harga ticket tanpa discount untuk weekend adalah Rp 95.000 dan harganya menjadi Rp 125.000 pada saat high season.

Rombongan kami Sabtu pagi itu super lengkap, selain kami berempat, kami mengajak sepupu kiddos, juga Oma dan Opa. Kami tiba sekitar jam 9 pagi, saat Water Kingdom baru buka dan masih sangat sepi. Hanya perlu 30 menit dari rumah kami untuk tiba di Water Kingdom. Langsung kiddos foto dengan icon Water Kingdom, tentu saja favorit saya adalah si dino ungu:p


Baca Selanjutnya...

Taman Wisata Alam Kapuk #mangrovejkt

Kunjungan ke Taman Wisata Alam Kapuk ini tidak kami rencanakan sebelumnya. Pada hari minggu di akhir bulan Maret yang lalu, rumah kami mendapatkan giliran pemadaman listrik dari jam 8 hingga 4 sore. Please deh, hari minggu pula! Tapi apa daya, namanya juga giliran, ya harus pasrah. Karena itu, kami berencana untuk menghabiskan hari ngadem di mall aja. Siang hari, kami mendapat telepon untuk menjemput oma dan opa di bandara Soeta karena kakak kami berhalangan menjemput, nah langsung deh kami terpikir untuk mengunjungi Taman Wisata Alam Kapuk yang searah dengan Soeta. Kami ingin memperlihatkan hutan bakau di Jakarta kepada kiddos. 

Hutan bakau pertama yang kami kunjungi adalah TAHURA (Taman Hutan Rakyat) di Denpasar (sayangnya waktu itu kiddos tidak ikut). Saya kagum dengan kerapihan Tahura, dan masih ingat betapa damai suasana di dalamnya. Cerita mengenai kunjugan kami ke Bali Mangrove dapat dibaca disini

Berbekal pengalaman mengunjungi hutan bakau sebelumnya, saya ingin sekali tau seperti apa mangrove di Jakarta. Setelah membayar ticket masuk Taman Wisata Alam Kapuk (Rp 10 ribu per orang untuk dewasa, Rp 5 ribu per orang untuk anak dan Rp 5 ribu untuk mobil), kami parkir dan berjalan ke dalam. Terdapat dua orang security yang memeriksa tas kami. Pengunjung tidak diperkenankan membawa kamera. Kalau ketauan bawa kamera, pengunjung harus membayar Rp 500 rb, termasuk kamera pocket loh. Namun kamera HP bebas dibawa masuk, jadilah kami yang saat itu sudah kehabisan batere hp kami, meminjam tab kiddos untuk ambil gambar:p

Taman yang berisi dua ekor kelinci adalah hal yang pertama kami lihat setelah melewati pemeriksaan tas oleh pak satpam. Sayangnya sang kelinci tidak juga mau keluar, padahal kami sudah bayar Rp 2.000 per orang untuk masuk ke taman kelinci ini. Ticket ke taman kelinci dapat dibeli di kantin yang terletak bersebelahan dengan taman kelinci.

Baca Selanjutnya...

Playparq Bintaro

Kami belum pernah mengunjungi Playparq cabang manapun karena playgorund fave kami selama ini adalah Kemang Playground. Sore itu, setelah acara ambil raport di sekolah, kiddos saya ajak main di playparq Bintaro, sekalian sorenya jemput Bapap di kantornya. 

Kesan pertama saya memasuki tempat ini, wow semua mainan dalam keadaan sangat baik, tempatnya rapih terawat dan tentunya sangat bersih. Memang playparq Bintaro ini baru dibuka bulan Desember 2012, jadi semua mainan tampak baru.

Baca Selanjutnya...

The Jungle Bogor

Karena ditugaskan untuk survey The Jungle dalam rangka persiapan family day dari kantor, saya ajak kiddos, Oma, Opa, dan koko Nuel sepupunya, mengunjungi The Jungle yang berlokasi di Bogor. Malam sebelumnya, kami yang terpisahkan hanya beberapa rumah saja, sudah janjian, "besok bangun pagi ya!" Sebagai orang Cibubur coret, keluarga kami sangat terlatih bangun pagi dan meninggalkan Jalan Transyogi sepagi mungkin pada saat weekend. Telat sedikit, macet menanti.

Masuk tol Jagorawi sekitar jam 8 pagi di hari Sabtu, jalanan masih lengang. Keluar tol Bogor, kami belok kiri ke Jl. Pajajaran, dan lurus terus hingga melihat sign "The Jungle" di dekat toko roti Venus. Dari situ kami tinggal mengikuti sign yang cukup jelas dan tiba di The Jungle sekitar jam 9 pagi. Iya The Jungle nya baru buka, jadi enak masih sepi. Kami membeli ticket The Jungle seharga Rp 70.000, belum termasuk discount BNI 25% (maksimal 4 ticket per kartu).

Baca Selanjutnya...

Liburan Bersama Anak ke Hongkong Day 5 : Naik Cable Car ke Ngong Ping

Pagi terakhir di Hongkong, kami nikmati dengan melihat pemandangan dari kamar kami di Novotel Citygate lantai 18. Pemandangan yang menghadap Tung Chung Cable Car Station membuat kami akhirnya terpaksa overbudget dari itinerary yang sudah dibuat. It's so tempting *excuse. Kami berjalan dari hotel ke arah Cable Car Station. Pada foto di bawah ini terlihat jarak dari MTR station Tung Chung (dengan lambang merah MTR) hanya "selemparan batu" ke Cable Car Station.

Baca Selanjutnya...

Liburan Bersama Anak ke Hongkong Day 4: Tips Mengunjungi Hongkong Disneyland

Save the best for last! Kami masukan jadwal bermain di Hongkong Disneyland di akhir kunjungan kami. Sebetulnya ini strategi kami juga sih, karena kami ingin pindah ke hotel dekat Disneyland, jadi tidak mungkin kami simpan jadwal ke Disneyland di tengah-tengah. Sementara untuk memasukan jadwal ke Disneyland di awal, kami akan rugi karena baru tiba di Hongkong jam 4 sore.

Sebelum berangkat, agak sulit mencari tulisan di blog mengenai tips mengunjungi Hongkong Disneyland. Dan benar saja, ada hal-hal yang kami missed dari kunjungan kami pertama ke Disneyland Hongkong ini. Rempong betul ya mau ke Hongkong Disneyland aja perlu strategi dan tips! hehehe.. Yah, sekali lagi, kami mengunjungi Hongkong Disneyland pada periode libur sekolah di Hongkong dan China:p 

Posting ini cukup lama saya persiapkan, karena begitu banyak foto dan saya pun kebingungan memilihnya! Hehehe.. 

Baca Selanjutnya...

Liburan Bersama Anak ke Hongkong Day 3: Bermain di Ocean Park

Setelah hari kedua di Hongkong kami batal ke Ocean Park, pagi jam 7 hari berikutnya kiddos sudah bangun dan langsung minta mandi. “Kan kita harus pagi ke Ocean Park” begitu kata mereka. Beres mandi dan sarapan, sekitar jam 8.30 kami pun keluar hotel dan berjalan menuju bus stop di seberang hotel. Jalan raya di depan JJ Hotel tidak terlalu besar, merupakan jalan dua arah yang hanya bisa dilewati oleh dua kendaraan. Tapi jangan salah, walaupun jalannya sempit, tetap saja bis, minibus, taxi dan mobil melewati jalan ini dengan kecepatan tinggi! Ih serem banget deh pokoknya, saya selalu pegang kiddos setiap kali jalan kaki di sekitar hotel. 

Untuk menuju bus stop terdekat dari hotel, kita hanya perlu jalan kaki sekitar 1-2 menit. Ada dua bis yang bisa mengantarkan kami ke Ocean Park dari bus stop dekat JJ hotel, yaitu bis 75 dan bis 90, yang stop di dua halte bis yang berbeda. Kami memilih bus stop yang dilewati bus 90 karena dari hotel, kami ingin singgah dulu ke Seven Eleven, kemudian jalan ke arah bus stop. 

15 menit menunggu, bis 90 pun datang, dan kami meluncur ke Ocean Park, dengen melewati Abeerdeen tunnel. Di bus stop ketiga setelah Aberdeen Tunner kami pun turun, dan berjalan mengikuti sign “Ocean Park”. Jika menggunakan bus 629 dari admirality, kita akan turun tepat di gerbang Ocean Park, namun kami malas harus ke admirality dulu. Karena itu kami pilih bis yang terdekat saja dari hotel, walaupun akhirnya kami harus jalan sekitar 15 menit dari bus stop Abeerdeen Toll Plaza ke pintu masuk Ocean Park. Oya di sekitar bus stop dan pintu masuk Ocean Park, kami melihat sedang dibangun MTR ke Ocean Park, wah asyik banget kalau sudah ada MTR nanti. 

Kami berjalan santai karena memang masih terlalu pagi, kami tiba di Ocean Park dan langsung mengabadikan moment kunjungan perdana kami di Ocean Park:p Karena kami tiba jam 9 pagi (sementara Ocean Park baru buka pukul 9.30), belum terlihat antrian untuk pemeriksaan tas pengunjung, maupun antrian pembelian ticket. Rombongan di depan kami diminta untuk mengeluarkan makanan dari tasnya. Mungkin karena jumlah roti yang mereka bawa terlalu banyak. Sementara saya yang hanya membawa biscuit untuk kiddos, lewat pemeriksaan dengan aman.


Baca Selanjutnya...

Liburan Bersama Anak ke Hongkong – Day 2 : Mengunjungi Cheung Chau Island

Pagi itu, kiddos bangun jam 7.30, kami biarkan saja mereka tidur sepuasnya karena kami berencana mengawali hari dengan sarapan halal dimsum di Hongkong yang baru buka pukul 10 pagi. Ooh akhirnya bisa juga makan dimsum halal di Hongkong:) Setelah bangun dan sarapan pop mie di kamar hotel, kiddos  menikmati permainan airnya di bathtub hotel. Mereka sangat semangat karena hari itu awalnya kami akan pergi ke Ocean Park.



Baca Selanjutnya...

Liburan Bersama Anak ke Hongkong Day 1

Setelah pengalaman buruk kami dengan ticket promo Garuda Indonesia, untuk liburan bersama anak ke Hongkong terus terang kami sangat khawatir dengan perubahan schedule ticket promo Garuda Indonesia yang kami beli di bulan Maret 2012. Kami cek kedua ticket kami berubah, ticket pergi maju  5 menit, dan ticket pulang maju 15 menit. Untuk keduanya tidak ada pemberitahuan sama sekali dari Garuda Indonesia! Hal ini kami ketahui setelah kami masuk website Garuda dan seolah-olah membeli ticket baru di tanggal yang sama. Untuk memastikan lebih lanjut, seminggu sebelum keberangkatan kami re-print ticket di Sales Office Garuda, dan sehari sebelum berangkat kami city check in. Pengalaman buruk kami dengan ticket promo Garuda Indonesia di Sydney pada tahun baru 2013 membuat kami trauma teramat sangat!



Baca Selanjutnya...